Jumat, 12 November 2021

Kontingen IAIN Palopo melakukan giat pagi di kegiatan PWN PTK XV tahun 2021 di Bumi Perkemahan Jakabaring, Sport City Palembang

Palembang (13/11/21), Pramuka Racana Sawerigading-simpurusiang sangat antusias mengikuti giat pagi di PWN PTK XV tahun 2021 di UIN Raden Fatah, Bumi Perkemahan Jakabaring Sport City Palembang Provinsi Sumatra Selatan, kegiatan  ini setiap paginya dilaksanakan secara kesinambungan untuk menjaga kualitas tubuh terutama menyehatkan tubuh sehingga dapat menghindarkan dari covid-19 yang saat ini di alami Indonesia, dengan adanya kegiatan ini dapat pula menambah semangat beraktivitas mengingat banyaknya kegiatan yang mesti diikuti oleh para peserta.

Ketua Dewan Racana Sawerigading, Kak Surdiono menyampaikan "Giat pagi ini di mulai pukul 05.15 sampai selesai berbagai senam di laksanakan, mulai dari senam pramuka jilid satu hingga senam dari peserta yg ingin menampilkan senam dari daerahnya." Tegasnya, 

Giat pagi juga ini dijadikan ajang untuk jalin silahturahmi antar peserta yang berbeda daerah atau pun ke panitia kegiatan.

Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Kamis, 06 Mei 2021

Pramuka IAIN Palopo Menggelar Kegiatan Safari Ramadhan

Ditulis oleh: Humas Pramuka IAIN Palopo 

Tim Safari Ramadhan Pramuka IAIN Palopo memberikan pembinaan dalam Bidang Keagamaan sebagai bentuk Bakti Kemayarakatan di Desa Bonglo selama sepekan Minggu-Ahad (25 April-01 Mei 2021)

PALOPO– HUMAS Pramuka IAIN Palopo, 06 Mei 2021. Kegiatan Safari Ramadhan yang digelar Pramuka IAIN Palopo  bertempat di Desa Bonglo, Kecamatan Basse Sangtempe Utara, Kabupaten Luwu.

Kegiatan ini bertemakan “Melangkah Bersama Dalam Menebar Nilai-Nilai Kebaikan Di Bulan Suci Ramadhan”

Pembina Gugus Depan Putri Dra. Hj. Nursyamsi, M.Pd.I.  mengatakan, 
“Dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi pengaplikasian kita sebagai anggota pramuka untuk berbakti kepada Masyarakat dan juga merupakan salah satu bentuk sosialisai kita untuk memperkenalkan Gugus Depan kita kepada masarakat diluar sana. Untuk itu Saya berpesan agar tim safari ramadhan tahun ini benar benar mengikuti kegiatan dengan serius dan menunjukkan jati diri sebagai seorang anggota pramuka dan Mahasiswa(i) IAIN Palopo.” Tegasnya

Kepala Desa, Pak Herman dalam penyambutannya mengatakan, 
“Saya sebagai Aparat Pemerintah beserta seluruh Masyarakat Desa Bonglo sangat senang dan bersyukur atas kedatangan Adek-adek Pramuka IAIN Palopo ini. Kegiatan seperti ini merupakan kegiatan yang sangat dinanti-nanti Masyarakat setempat, karena di desa kami ini masih kurang dalam pembinaan di bidang keagamaan. Lanjutnya, Adek-adek ini tidak usah sungkan atau malu-malu untuk bersosialisai kepada Masyarakat, karena saya sudah menyampaikan kepada mereka agar menganggap adek-adek ini sebagai anak Mereka sendiri.”

Tim Safari Ramadhan yang berpartisipasi pada kegiatan ini sebanyak 14 Orang.
Ketua Tim Safari Ramadhan Kak Abdul Saupi menyampaikan,
“Kegiatan ini In Syaa Allah akan dilaksanakan selama sepekan mulai hari Minggu hingga Sabtu (25 April-05 Mei) dan kami sangat berterimaksih atas sambutan dari Aparat maupun Masyarakat setempat yang sangat luar biasa. Pada kegiatan ini In Syaa Allah kami akan melakukan beberapa kegiatan di desa ini, yaitu Safari dakwah atau pengisian acara tarawih, Baksos di Masjid, Pembinaan TPA, Festival Anak Sholeh, Penyaluran donasi yg sudah kami kumpulkan dari donatur-donatur dan beberapa kegiatan keagamaan lainnya.”

Ketua Dewan Putra Kak Surdiono menyampaikan, 
“Dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi pengalaman yang sangat berharga bagi kakak-kakak sekalian, karena kegiatan seperti ini kita dilatih untuk terjun langsung kepada Masyarakat mengingat Kita adalah Anggota Pramuka yang tentunya merupakan Organisasi yang bergerak dibidang Sosial atau Masyarakat. sehingga diharapakan kegiatan ini bukan hanya memberikan manfaat untuk Diri sendiri tapi bermanfaat untuk Masyarakat Desa Bonglo.” Tegasnya

Kegiatan ini Alhamdulillah berjalan dengan lancar, mulai dari kegiatan Safari dakwah, Pembinaan TPA untuk anak anak Desa Bonglo, hingga Festival Anak Sholeh (FAS). Pada kegiatan FAS ini terdapat 3 lomba, yaitu lomba Adzan, Lomba Gerakan dan Hafalan Sholat, dan Lomba Hafalan Surah Pendek. Anak anak desa ini sangat antusias untuk mengikuti kegiatan ini, Jumlah peserta sebanyak 35 anak.

Pada kegiatan Safari Ramadhan kali ini penyaluran donasi juga dilakukan. Donasi tersebut didapatkan melalui Donatur-donatur hingga terkumpul sebanyak Rp 400.000,00. Donasi tersebut kami belanjakan untuk membeli AL-Quran dan Iqra yang selanjutnya disalurkan ke Masjid dan TPA yang ada di Desa Bonglo. 

Ketua tim Safari Ramadhan Kak Abdul Saupi menyampaikan, 
“Kami sangat berterimakasih kepada seluruh donatur yang telah menginfakkan rezekinya untuk keperluan Masjid dan juga TPA. Semoga amalan tersebut menjadi amal jariyah untuk kita semua.” Tuturnya



Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Minggu, 21 Maret 2021

Revisi TATA ADAT RACANA SAWERIGADING-SIMPURUSIANG masa bakti 2021 berlangsung dengan penuh perdebatan dan menguras fikiran. Sabtu-Ahad (20-21/03/21)



Revisi TATA ADAT dilaksanakan apabila ada beberapa hal yg dianggap keliru dan perlu peninjauan kembali. Dengan dasar itu, Pemangku adat dan dewan lainnya  sepakat untuk diadakan revisi Tata Adat Tahun 2021.

Kegiatan ini dilaksanakan menggunakan sistem persidangan, dengan di buka oleh pembantu pembina putri, kak Husnaeni, S.Pd.I., M.Pd. Ia menyampaikan kepada kakak kakak pentingnya disiplin waktu dalam melaksanakan suatu kegiatan dan dalam Revisi TATA ADAT ini ia mengharapkan segala keputusan yang akan disepakati agar di fikirkan secara matang karena yang di sepakati hari ini akan di pakai dalam jangka panjang.

Peserta sidang sangat memanfaatkan waktu dan mempergunakan Hak bicaranya untuk mengeluarkan pendapat dan saling bertukar pikiran untuk memperoleh keputusan yang tepat.

Kemudian kegiatan ini di tutup oleh ketua Gudep Putri, Kak DRA. Nursyamsi, M.Pd.I. Sebelum itu, ia menyampaikan bahwa dalam kegiatan Revisi seperti ini perlu diperhatikan mengenai pemilihan atau penyusunan kata dalam Tata Adat. Dan ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wadah untuk menambah pengalaman dan wawasan kakak kakak warga Racana dalam hal menyampaikan pendapat.

Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Minggu, 19 November 2017

Sekretaris Dewan Putra Pramuka IAIN Palopo Lolos seleksi Lombok Youth Camp 2017

Kak Darsam
Sekretaris Dewan Putra
Pramuka IAIN Palopo
Satu lagi kabar menggembirakan untuk Pramuka IAIN Palopo, setelah baru-baru ini Kak Wahyudi salah satu warganya lolos mengikuti KKN Internasional di Sarawak Malaysia, maka kali ini salah satu warganya kembali memberikan kabar bahagia karena berhasil lolos seleksi peserta "Lombok Youth Camp" tahun 2017. Dia adalah Kak Darsam yang merupakan Sekretaris Dewan Putra Pramuka IAIN Palopo Masa Bakti 2017. Darsam adalah 1 dari 2 mahasiswa IAIN Palopo yang berhasil lolos seleksi dan merupakan 1 dari total 200 peserta dari seluruh Kampus Agama Islam se-Indonesia. "bukan hal yang mudah untuk lolos seleksi, apalagi kegiatan ini terbuka untuk seluruh kampus agama islam diseluruh indonesia dengan pendaftar ribuan orang dan hanya 200 orang yang diterima, tapi alhamdulillah saya bersyukur karena nama saya keluar sebagai salah satu dari 200 orang tersebut" ungkap Darsam. 

Kegiatan Program Lombok Youth Camp For Peace Leader merupakan kegiatan perkemahan bagi mahasiswa muslim yang diselenggarakan oleh NC Mataram bekerjasama dengan Pusat Pengkajian Islam dan Masyarakat (PPIM) UIN Jakarta dan UNDP (United Nation Development Programm). Program Lombok Youth Camp dimaksudkan untuk mengembangkan serta memperkuat wawasan Keindonesiaan, keislaman, nilai-nilai bina damai sekaligus mengembangkan berbagai upaya nyata untuk mencegah kekerasan, radikalisme dan ekstrimisme di kalangan pemuda. Selain itu, program ini juga untuk memfasilitasi aktivis kampus dalam membangun kerjasama lintas organisasi kemahasiswaan di PTKIN/S dalam mengkampanyekan nilai-nilai Islam yang rahmatan lil ‘alamin.

Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 5 hari, yaitu sejak tanggal 16–21 Desember 2017 bertempat di berbagai di area pariwisata Lombok seperti wisata pantai Klui-Senggigi, Wisata budaya Lingsar–Lombok Barat, Komunitas adat & agama Lombok Utara, cagar budaya Kota Mataram, Ikon baru Peradaban NTB yaitu Islamic Centre Mataram, dan lain-lain.

untuk pengumuman lengkapnya unduh disini





Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Jumat, 17 November 2017

Warga Pramuka IAIN Palopo kembali Go Internsional di Tahun 2017

Wahyudi
Koord. Bid. Pendidikan & Kaderisasi
Racana Sawerigading IAIN Palopo
KKN Internasional kembali dilaksanakan ditahun 2017. setelah sebelumnya pada tahun 2016 lalu 2 warga Pramuka IAIN Palopo yakni Kak Erwin Jafar dan Kak Aunu Ihwah berhasil mengikuti KKN internasional tersebut, pada tahun 2017 ini Pramuka IAIN Palopo kembali patut berbangga karena salah satu warganya berhasil lolos seleksi yang dilakukan oleh pihak Kampus. Dia adalah Kak "Wahyudi" yang merupakan angkatan ke XVIII di Pramuka IAIN Palopo. Wahyudi tercatat sebagai warga pramuka yang tetap konsisten aktif disetiap kegiatan Pramuka IAIN Palopo dan saat ini menjabat sebagai Koordinator Bidang Pendidikan dn Kaderisasi di Pramuka IAIN Palopo. Terakhir wahyudi tercatat sebagai Ketua Panitia Safari Ramadhan tahun 2017 yang dilaksanakan oleh Pramuka IAIN Palopo di Kecamaan Lamasi Kabupaten Luwu.

Wahyudi merupakan 1 dari 5 mahasiswa(i) IAIN Palopo yang akan mengikuti KKN Internasional di Sarawak Malaysia pada tahun 2017 ini. Keempat mahasiswa(i) ang lain tersebut adalah Milaranti dari Prodi Bhs. Inggris, Wahyuni Pratiwi dari Prodi Bahasa Arab, Andrianto dari Prodi PAI dan Nurhaliza dari Prodi Bahasa Inggris, Wahyudi sendiri dari Prodi Pendidikan Agama Islam.
Kelima Mahasiswa(i) IAIN Palopo yang akan mengikuti KKN Internasional di Sarawak Malaysia
Jum'at 17 November kemarin kelima Mahasiswa(i) tersebut telah dilepas secara resmi oleh Rektor IAIN Palopo Dr. Abdul Pirol, M.Ag. disekretariat LP2M IAIN Palopo. Pada pelepasan tersebut Rektor IAIN Palopo menyampaikan kepada para Mahasiswa(i) KKN Internasional ketika berada di Lokasi KKN harus mampu menjaga nama baik kampus serta Bangsa Indonesia, tunjukkan bahwa Kita memiliki karakter yang baik , sehingga nantinya ketika kembali mampu meninggalkan nama baik Kampus.

Kelima Mahasiswa(i) tersebut akan meninggalkan Kota Palopo terbang menuju Kampus IAIN Pontianak untuk berkumpul bersama peserta dari kampus PTKIN lainnya dan diagendakan rombongan Peserta KKN Internasional kontingen Indonesia akan terbang ke Malaysia pada tanggal 27 November mendatang.


Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit